3 Rekomendasi Tempat Wisata di Tangerang, Fasilitas Lengkap!

Bagi kamu yang sedang merasa bosan dengan wisata hanya itu-itu saja, pertimbangkan untuk berkunjung ke tempat wisata di Tangerang terbaru yang sudah dirangkum di bawah ini. Kota yang masuk wilayah provinsi Banten ini menyimpan berbagai destinasi tempat wisata sangat menarik, lho.

Bahkan tempat wisata terbarunya juga sayang sekali apabila dilewatkan. Terutama, ketika kamu suka pergi liburan ke taman bermain, taman kota atau taman bermain air. 

Selain seru, tempat wisata yang ada di Tangerang ini juga cocok banget untuk wisata keluarga. Lalu, apa saja tempat wisatanya? Yuk, langsung saja simak penjelasan selengkapnya di bawah ini. 

Rekomendasi Tempat Wisata di Tangerang 

Sebagai berikut adalah deretan rekomendasi tempat wisata di Tangerang yang bisa dikunjungi bersama dengan teman maupun keluarga : 

1. Tropikana Water Park Cimone

Wisata di Tangerang
Kompas.com

Pernah mendengar tempat wisata yang satu ini? Ya, Tropikana Water Park Cimone menjadi destinasi baru dan favorit keluarga yang berada di Tangerang. Konon katanya, Tropikana Water Park disebut menjadi salah satu wahana air paling estetik yang ada di Tangerang.

Julukan tersebut sepertinya tidak berlebihan. Sejak menginjakkan kaki pertama kali di Tropikana Water Park Cimone, kamu akan langsung menyaksikan pemandangan wahana bermain air yang sangat memanjakan mata. Apalagi dengan patung-patung ikonis dan  dekorasi yang khas pantai ini seakan kamu sedang berada di pantai sungguhan.

Untuk para orang tua dan anak bayi perlu khawatir. Di tempat ini, orang tua bisa bermain dengan anak di area baby pool. Tidak aneh apabila akhirnya Tropikana Water Park Cimone dinobatkan sebagai salah satu taman bermain air yang ramah anak dan bayi.

2. I Amsterdam Waterpark

Wisata di Tangerang
Liputan6.com

Sebagai salah satu kota yang sibuk dan padat penduduk, cuaca di Tangerang bisa dikatakan panas. Bahkan, cuacanya hampir mirip dengan di Jakarta. Akibatnya, kamu sering merasa gerah. Nah, ini tiba saatnya kamu bermain air di I Amsterdam Waterpark. Tempat wisata yang ada di Tangerang ini menjadi salah satu opsi terbaik, selain Tropikana Water Park Cimone.

Uniknya, I Amsterdam Waterpark mengusung konsep taman bermain air dengan nuansa seperti ala-ala Kota Belanda. Tidak perlu jauh-jauh pergi ke Belanda, kamu bisa merasakan suasana kota Amsterdam di tempat wisata satu ini.

Dekorasi tempat ini benar-benar dipikirkan dengan serius. Sehingga, untuk para pengunjung bisa melihat kincir angin yang identik dengan negara Belanda. Bahkan, ada juga miniatur kota Amsterdam dan manekin dengan pakaian tradisional dari Negara Belanda.

Semakin seru lagi, karena kamu bisa bermain wahana air sepuasnya. Misal dengan naik berbagai bentuk seluncuran. Lalu, bermain di kolam dangkal masih menunggu diguyur ember raksasa berisi air ini sangat menyenangkan. Apabila butuh adrenalin rush, kamu bisa mencoba wahana flying fox yang sangat mendebarkan.

3. World of Wonders Theme Park

Wisata di Tangerang
Akurat.com

Sesuai dengan namanya, World of Wonders Theme Park menghadirkan tujuh keajaiban dunia. Replika bangunannya hampir mirip dengan bangunan asli.

Bahkan, detail bangunannya juga sama. Dengan mengunjungi wahana ini, kamu seakan-akan sedang melakukan kunjungan wisata keliling dunia, kan?

Bukan cuma itu saja, kamu bisa merasakan wahana seru yang memacu adrenalin seperti Virtual Ride, Techno Fly atau Kebat-Kebit. Sedangkan, untuk anak-anak disarankan masuk ke wahana edukatif, yaitu Planetarium, Ruang Fisika ataupun Insectarium.

Berkunjung ke Tempat Wisata di Tangerang Bersama Bersama Sewa Mobil Terpercaya 

Berwisata atau berkunjung ke tempat makan menggunakan jasa sewa mobil dengan pelayanan terbaik adalah pilihan yang tepat. Di era yang serba canggih seperti sekarang banyak sekali jasa sewa mobil yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. 

Akan tetapi, tidak semua pihak jasa pemberi layanan sewa mobil ini memberikan layanan terbaik kepada para konsumennya. Maka dari itu, untuk kamu yang ingin melakukan sewa mobil harus benar-benar teliti disaat akan memilih tempat sewa mobil. 

Jangan sampai kamu salah memilih tempat sewa mobil, karena bisa berdampak terhadap kualitas perjalanan yang akan diberikan. Pastikan, untuk pihak pemilik layanan sewa mobil sudah memberikan beberapa fasilitas pendukung secara lengkap dan salah satunya adalah pelayanan selama 24 jam. 

Dengan kamu memilih layanan sewa mobil yang tepat, maka akan diberikan perjalanan ke beberapa tempat wisata dan kuliner secara lebih nyaman serta menyenangkan. Bagi kamu yang ingin melakukan perjalanan menggunakan jasa sewa mobil terbaik dan harga murah, maka bisa langsung menghubungi nomor telepon maupun customer service.  

Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *